Syarat Dan Prosedur Gadai BPKB Mobil Di Jakarta

Post On: 8 Oktober 2017
By:
In: Blog
Maret 23, 2020

Mobil merupakan kendaraan roda empat yang kini sudah mulai memadati jalanan ibukota. Sebagai media transportasi, jelas mobil sangat berguna bagi para penggunanya. Bukan sekedar bermanfaat sebagai media transportasi saja, ternyata mobil juga dapat menjadi penolong ketika anda membutuhkan uang. Bukan dengan dijual ya, menjual bukanlah solusi saat membutuhkan dana cepat. Kita masih bisa merasakan manfaat mobil dan juga mendapatkan uang yang dibutuhkan. Caranya adalah dengan gadai BPKB mobil di Jakarta.

 

gadai bpkb mobil di jakarta

 

Tempat Gadai BPKB Mobil di Jakarta

 

Di era milenia saat ini mendengar kata ‘gadai BPKB’ sudah bukan barang baru lain, bukan hanya mobil, motor hingga sertifikat rumahpun dapat dijadikan jaminan sebuah pinjaman. Maraknya pinjam meminjam ini membuat menjamur pula tempat gadai BPKB bunga rendah. Tanpa menunggu berhari-hari lagi cukup beberapa jam saja dana yang diperlukan akan segera didapatkan. Sebenarnya jasa gadai telah ada sejak lama, dibuktikan dengan adanya pegadaian yang tak pernah sepi dari peminat.

 

Pegadaian menjadi sarana gadai yang disediakan pemerintah, tapi seiring majunya teknologi muncullah bank-bank yang menawarkan sistem gadai seperti ini. Setiap bank swasta ataupun bank pemerintah hingga bank perkreditan memiliki sistem dan cara yang berbeda. Alangkah baiknya bila gadai BPKB mobil di Jakarta dengan memilih bank berstatus negeri atau pegadaian yang memang jadi fasilitas pemerintah bagi rakyat. Bunga yang diberikan juga lebih ringan dibandingkan bank swasta, tapi semua tetap bergantung pada pilihan anda.

 

Salahsatu tempat gadai bpkb mobil yang terpercaya dan aman adalah WOM Finance. WOM Finance memiliki keunggulan suku bunga pinjaman yang lebih rendah dibandingkan bank.

Syarat Gadai BPKB

 

Perlu diperhatikan bahwa mendapatkan dana dengan BPKP tidak hanya menyerahkan saja dan dana segera cair. Diperlukan persyaratan dan prosedur gadai BPKB mobil sesuai masing-masing tempat. Walaupun anda termasuk karyawan bank tersebut persyaratan tetap harus dipenuhi, karena ini memang prosedur yang telah ditetapkan sebagai aturan. Umumnya yang perlu dipersiapkan seperti Foto Copy KTP, KK, surat ijin prakter (untuk usaha), rekening koran atau tabungan 3 bulan terakhir, NPWP, SIUP dan TDP (untuk usaha), Akte pendirian atau perubahan (untuk usaha), slip gaji, rekening listrik atau PBB hingga foto copy BPKB serta STNK.

 

Bila ada satu saja persyaratan document yang tidak dipenuhi, secara otomatis dana juga tidak dapat cair. Catatan penting untuk foto copy KTP bagi yang sudah menikah harap pula membawa foto copy dari suami atau istri peminjam. Bila masih berstatus belum menikah, maka menyertakan foto copy orang tua. Tapi sekali lagi itu persyaratan yang biasa ada, pihak leasing berhak meminta data tambahan bila diperlukan atau guna memenuhi persyaratan dokumen.

 

Jika persyaratan dokumen telah resmi masuk, pihak leasing juga akan mengecek mobil yang akan digadaikan guna survey kelayakan. Kendaraan kita nantinya akan memiliki taksiran nilai dan pinjaman yang dimiliki tidak boleh melebihi dari taksiran nilai tersebut. Menggadaikan kendaraan memang sangat wajib menyerahkan BPKB asli, ini jadi syarat mutlak yang harus dipenuhi.

 

Selesai sudah kupasan kita kali ini mengenai gadai BPKB mobil di Jakarta. Agar tidak salah dalam melangkah, sebaiknya kita harus mengetahui beberapa tips agar apa yang akan digadaikan dapat lolos dan mendapatkan pinjaman uang dari leasing. Yang perlu diingat adalah 3 P yakni Penuhi, Pahami dan Pastikan. Penuhi semua syarat yang jadi ketentuan, pahami nota perjanjian (nominal uang dan tanggung jawab setiap bulannya) yang terakhir yakni pastikan membayar tepat waktu agar tidak dikenakan denda. Sudah siap ingin menggadaikan BPKB anda?

 

Simak juga artikel menarik yang satu ini : Cara Gadai BPKB Mobil WOM Finance yang mudah dan cepat.

 

Tag: , , , , , , , , , , ,

Related to Syarat Dan Prosedur Gadai BPKB Mobil Di Jakarta